Responsive Banner design
Home » » BERORIENTASILAH

BERORIENTASILAH


orientasi

Carasofar.blogspot.com - Berorientasilah pada tujuan yang jelas, tertulis dalam buku catatan pribadi, tergambar secara nyata dan maya, terucapkan dalam setiap percakapan dan terbuktikan dalam segala perbuatan. Pokoknya semua pemikiran dan perilaku anda harus tetap terfokus atau beroriensi pada tujuan yang telah anda tetapkan, berjalanlah lurus ke arah itu, walaupun hambatan dan kendala menghadang, jadikan semua kesulitan sebagai batu ujian ketabahan anda, keteguhan hati anda, apakah anda mundur atau berjalan terus bergantung sekuat apa kualitas mental anda terhadap sasaran yang anda tuju.
Menurut Thomas Carlyle, "seseorang dengan tujuan yang jelas pasti berhasil membuat kemajuan bahkan di jalan yang terberat sekalipun. Sebaliknya, seseorang tanpa tujuan yang jelas tidak akan bisa membuat kemajuan bahkan di jalan yang termudah."
Wujudkan impian yang telah anda canangkan ke dalam tulisan dan gambar dengan jelas dan rumuskan menjadi tujuan-tujuan tertulis secara spesifik. Pikirkan semua itu siang maupun malam maka anda akan menjadi seperti apa yang anda pikirkan selama ini. Yang menentukan apa yang bakal terjadi dalam hidup anda adalah apa yang anda pikirkan dan bagaimana anda memikirkannya sepanjang waktu. 
Konsekuensi menjadi orang sukses adalah pemikirannya yang ajeg terus menerus menuju ke arah perbaikan secara terus menuerus. orang sukses memikirkan tujuan mereka sepanjang waktu. Apapun yang anda pikirkan sepanjang waktu, akan tumbuh mengkristal sampai pada akhirnya terwujud dalam kehidupan anda. Jika kita memikirkan tujuan kita, lalu membicarakannya secara terus menerus dan memvisualisasikan tujuan-tujuan tersebut sepanjang waktu, maka anda akan mencapainya jauh lebih cepat dibandingkan orang rata-rata, yang pada umumnya justru berpikir dan berbicara mengenai kekhawatiran-kekhawatiran mereka sepanjang waktu.
Orientasi yang terfokus kuat akan membentuk konsep diri ke arah keberhasilan yang berwujud material. Sebagaimana yang dilakukan oleh para jutawan yang telah berhasil, mereka melakukan langkah-langkah yang pasti dan terencana dengan baik dan penuh konsekuen.
Baca pada halaman selanjutnya yaitu langkah-langkah menjadi orang sukses. semoga artikel Berorientasilah yang saya buat bermanfaat terimakasih.








0 comments:

Post a Comment

silakan berkomentar dengan baik

sofarudin. Powered by Blogger.